Apa Itu Video Explainer dan Komponen Pendukungnya

Apa Itu Video Explainer dan Komponen Pendukungnya

Terdapat banyak jenis video yang dibuat berdasarkan fungsi yang berbeda, salah satunya adalah video explainer. Ciri-ciri dari video ini yaitu mempunyai konten dalam bentuk animasi.

Video animasi yang dibuat bisa diposting melalui berbagai platform, seperti: Instagram, Tikto, hingga Youtube. Jika kamu ingin membuatnya, kami akan menjelaskan cara membuat video explainer untuk kamu.

Apa Itu Video Explainer?


Video Explainer adalah jenis video yang dibuat berdasarkan penjelasan suatu objek. Video yang dibuat harus memberikan informasi bagi para viewers. Informasinya bisa berupa produk maupun brand.

Pertanyaan mengenai pengertian video explainer terbilang sering ditanyakan oleh orang. Namun, sebenarnya video ini sudah lama hadir dan sering dijumpai di berbagai platform karena video ini mengisi berbagai kegiatan edukasi, hiburan hingga marketing.

Komponen Pendukung Video Explainer


Komponen Pendukung Video Explainer

Dalam pembuatan video explainer, ada beberapa komponen untuk membantu proses pembuatannya. Komponen yang dibuat harus sejalan dengan maksud dan tujuan video ketika dibuat. Komponennya terdiri dari:

1. Storyboard


Storyboard adalah sketsa gambar yang dibuat untuk kepentingan pembuatan video dengan urutan dari awal hingga akhir. Fungsi utamanya adalah menggambarkan alur cerita dari sebuah video. Beberapa manfaat dari storyboard antara lain:

  • Agar waktu pembuatan video jauh lebih efektif.
  • Alur cerita yang dibuat jauh lebih mudah dipahami.
  • Dalam proses pengambilan gambar akan jauh lebih terorganisir.
  • Sebagai alat eksekusi ide dan gagasan.

Untuk membuat storyboard, kamu bisa menggunakan software pada komputer seperti: Adobe Illustrator, Adobe Photoshop, Sketch, Amazon Storyteller, dan Microsoft Powerpoint. Aplikasi tersebut memang biasa digunakan untuk membuat video animasi.

2. Script


Script memiliki arti yang berbeda dalam setiap bidang. Namun dalam sebuah karya, script memiliki arti sebuah naskah yang menjadi acuan sebuah konten yang akan dibicarakan dalam sebuah karya. Berikut ini beberapa tips dalam membuat script video explainer:

  • Hal pertama, tentukan tema dari video kamu.
  • Jika sudah menemukan tema, buatlah script berdasarkan tema tersebut.
  • Selanjutnya, tentukan target dari video kamu.
  • Untuk beberapa konten, usahakan bahasa yang mudah dimengerti dan informatif.
  • Buatlah script sesuai dengan durasi video.

Tidak hanya dalam pembuatan video explainer saja, script juga selalu digunakan dalam pembuatan film, video dokumenter, dan karya-karya lainnya. Script dalam video explainer berisi poin-poin yang akan dijelaskan kepada viewers.

3. Voice Over


Voice over adalah pengisi suara yang memberikan informasi kepada viewers terkait konten yang diberikan di video. Terdapat teknik untuk mengisi suara di video agar konten menjadi menarik dan membuat penonton terus menonton video. Beberapa tugas voice over:

  • Terus menjaga kualitas vokal dengan menjaga kesehatan.
  • Mempersiapkan diri sebelum memulai dengan menjaga naskah atau script video.
  • Memastikan agar pesan yang ada di video tersampaikan dengan baik kepada penton.

Untuk menjadi voice over sebuah proyek video explainer, ada beberapa keterampilan yang harus dimiliki. Berikut ini keterampilan-keterampilan yang harus dimiliki:

  • Kemampuan vokal secara verbal agar penonton tertarik menonton video hingga akhir.
  • Kemampuan bahasa berkaitan dengan penguasaan struktur kebahasaan seperti logat, karakter suara, bahasa formal dan non formal, dan artikulasi yang jelas.
  • Kemampuan bekerjasama yang baik antar tim produksi.
  • Kemampuan komunikasi tidak kalah penting karena setiap komponen harus saling bersinergi satu sama lain.

Cara Membuat Video Explainer


Tidak ada hal yang sulit untuk dikerjakan jika kamu mempunyai niatan untuk membuatnya. Untuk membuat video explainer, kamu membutuhkan ketekunan dan kreativitas. Berikut ini aplikasi untuk membuat video explainer:

1. Powtoon


Powtoon adalah salah satu software komputer untuk membuat video 2D. Saat ini powtoon sering digunakan sebagai media pembelajaran interaktif dan kreatif untuk mempresentasikan sebuah materi.

Powtoon menyediakan fitur animasi, efek serta template yang menarik. Untuk kamu yang ingin memulai belajar menggunakan powtoon untuk pembuatan video animasi, bisa mendownload ataupun menggunakan via web secara gratis.

2. Animaker


Animaker adalah software komputer untuk membuat video yang menyediakan fitur seperti gambar tulis tangan, transisi yang memiliki efek, animasi 2D, ikon serta template, hingga menyediakan penambahan latar belakang musik.

Animaker juga biasa digunakan oleh para guru untuk kepentingan presentasi. Pengguna lainnya yaitu para marketing yang hendak memasarkan sebuah brand atau produk melalui video explainer.

3. Adobe Illustrator


Selanjutnya ada Adobe Illustrator yang biasa digunakan untuk proyek yang berbobot. Aplikasi ini memiliki fitur fitur keren seperti pen tool, pathfinder, clipping mask, type, pembuatan pattern, dan live trace.

Dengan fitur yang tidak terbatas, jika kamu ingin memiliki aplikasi ini harus membayar sekitar 200 ribu hingga 700 ribuan.

Itulah beberapa informasi terkait video explainer. Kamu bisa mulai membuatnya jika kamu sudah siap dengan berbagai persiapan. Video yang kamu buat bisa digunakan untuk perkembangan kamu dalam hal berkarya.
First Page, Creative Agency Terbaik di Jakarta

First Page, Creative Agency Terbaik di Jakarta

Salah satu cara sebuah bisnis atau usaha untuk mengoptimalkan pemasaran yang dilakukannya adalah dengan menggunakan bantuan jasa profesional seperti Creative Agency.

Creative agency merupakan sebuah layanan penyedia jasa yang akan membantu sebuah bisnis untuk mengoptimalkan proses pemasaran baik itu iklan,hingga desain kreatif yang menarik minat konsumen yang dapat menaikkan omzet perusahaan.

Namun, ada banyak perusahaan yang menawarkan berbagai jasa creative agency dan dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan.

Pastikan untuk memilih vendor yang tidak hanya menawarkan jasa yang berkualitas namun juga terpercaya dan dapat dibuktikan dengan banyaknya klien yang sudah pernah dibantu.

Salah satu creative agency yang memenuhi syarat tersebut sehingga dapat Anda pilih untuk membantu proses pemasaran perusahaan Anda agar menjadi lebih optimal yaitu adalah First Page.
 

Mengapa Jasa Creative Agency sangat Dibutuhkan?


Jasa Creative Agency

Creative agency seperti First Page adalah jasa profesional yang akan membantu untuk memberikan dampak positif kepada suatu bisnis yang dikelolanya.

Sebab mereka akan membantu pemasaran bisnis Anda dari hulu ke hilir baik dari merencanakan dan membuat strategi untuk branding, mendesain suatu brand agar tampak lebih persuasif, serta mengelola segala sarana promosi.

Tentunya segala hal yang dilakukan oleh creative agency tersebut akan membantu mengembangkan bisnis Anda ke tahap yang selanjutnya dan bertumbuh ke arah yang lebih baik sehingga dapat dikenal oleh masyarakat luas.
 

Mengenal First Page, Creative Agency untuk Bantu Brand Anda Semakin Bersinar


First Page adalah salah satu Creative Agency Jakarta yang menawarkan berbagai macam layanan untuk membantu mengoptimalkan pemasaran brand Anda di mata konsumen.

Tujuannya adalah agar brand menjadi semakin dikenali oleh banyak orang serta membantu meningkatkan omzet perusahaan.

Jadi, Creative Agency First Page akan menyediakan desain dan ide untuk membantu mengomunikasikan pesan yang ingin disampaikan oleh brand Anda.
 

Layanan yang Ditawarkan First Page


Beberapa layanan yang telah disediakan oleh First Page dan dapat Anda pilih sesuai dengan kebutuhan ini antara lain adalah:
 

1. Mengembangkan Identitas Brand


Merancang dan mengembangkan identitas brand agar semakin dikenal oleh banyak orang. Baik itu membantu desain logo ataupun visual desain yang melambangkan brand Anda dapat dibantu oleh tim First Page.
 

2. Desain Website


Desain website untuk bisnis yang mulai menginginkan hadirnya eksistensi mereka di dunia digital sehingga dapat meningkatkan brand awareness dan legitimasi di kalangan masyarakat.
 

3. Management Social Media


Bantuan pemasaran lewat sosial media yang terstruktur dengan pembuatan konten yang berkualitas, sehingga dapat meningkatkan kesadaran merek.
 

4. Bantuan Graphic Design


Desain grafis (graphic design) untuk membuat Anda tampil dengan identitas yang sangat melambangkan brand Anda dalam bentuk yang sangat menarik.
 

5. Digital Marketing Management


Membantu mengelola digital marketing agar bisnis Anda menjadi semakin berkembang dan maju.
 

Daftar Klien First Page, Creative Agency Terbaik di Jakarta


Salah satu contoh creative agency yang terpercaya dapat terlihat dari portofolio brand yang pernah dikelolanya serta testimoni yang diberikan.

Kabar baiknya, First Page sebagai Creative agency Jakarta yang dikenal sangat berkualitas dan dapat dipercaya. Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya klien yang pernah dikelola dan merasa puas dengan pekerjaan yang dilakukan.

Beberapa klien yang pernah dibantu oleh First Page dan dapat menjadi pertimbangan saat Anda hendak memilih jasa Creative Agency bagi perusahaan ini antara lain adalah:

  • Frank and co, Mondial dan The Palace (brand perhiasan mewah).
  • Srikandi (dealer resmi Mitsubishi Fuso).
  • Plie (pakaian dalam mewah).
  • Ivly Nature (perlengkapan bayi yang ramah lingkungan).
  • Dunlopillo (Brand perlengkapan tidur nyaman).
  • Ayam Goreng Karawaci, Yupi, BCA, Catchplay, Dermies, Hyundai Liquimoly dan juga Bostik.


Alamat dan Kontak First Page


Jika Anda tertarik untuk bekerjasama dengan Creative Agency First Page agar dapat membantu bisnis menjadi lebih berkembang, maka berikut adalah alamat lengkap dan kontak yang bisa dihubungi, yaitu:

  • Alamat kantor First Page: Ruko Taman Modern Blok R1 no. 12, Lantai 2, Jalan Palem Raya, Cakung, RT.2/RW.6, Ujung Menteng, Jakarta Timur 13960
  • No. telepon First Page Agency: +62-8212-3459-290.
  • Email: hello@firstpage.id

Pastikan hanya menghubungi kontak Creative Agency First Page tersebut untuk mendapatkan penawaran menarik dalam setiap layanan yang Anda butuhkan.