Produk NexGard Spectra Bagi Kesehatan Anjing

Produk NexGard Spectra Bagi Kesehatan Anjing

Bagaimana keamanan mengkonsumsi NexGard Spectra? Pada umumnya semua obat memiliki manfaat yang dibarengi risiko, begitu juga halnya dengan obat NexGard Spectra. NexGard Spectra mengandung bahan aktif yang berasal dari zat Afoxolaner, zat ini adalah bagian dari zat isoxazoline. 

Bagi anjing yang mengkonsumsi obat ini mungkin saja dapat mengalami efek samping seperti muntah – muntah, diare, kelingan nafsu makan, lemas dan gatal – gatal pada sekujur tubuh. Namun umumnya tidak terdapat efek samping yang abnormal seperti kejang- kejang.

Selain itu, efek samping yang ditimbulkan juga tidak akan berlangsung lama dan dianggap normal oleh dokter hewan. 

Efek samping itu merupakan reaksi zat kimia yang terdapat pada obat tersebut. Namun apabila efek samping pada anjing berlangsung secara terus menerus, anda dapat mengkonsultasikannya dengan dokter hewan.

Produk Nexgard Spectra


NexGard Spectra Bagi Kesehatan Anjing

Produk yang diproduksi oleh Boehringer Ingelheim ini menjadi obat terbaik yang telah melalui pengujian klinis serta mendapat sertifikat keamanan dari dinas kesehatan serta direkomendasikan oleh dokter hewan dalam proses pengobatan hewan.

Kandungan yang terdapat dalam NexGard Spectra terdiri dari Macrocyclic Lactone , Milbemycin Oxime dipercaya dapat mengobati segala jenis penyakit parasit pada anjing. 

Namun, bagi anda yang memiliki anjing dengan riwayat penyakit gangguan epilepsy maka direkomendasikan untuk konsultasi ke dokter hewan. 

Produk ini sangat efektif dalam mengatasi penyakit parasit pada anjing, baik itu parasit internal maupun parasit eksternal seperti kutu dan tungau telinga.